Kotawaringin Barat
Jumat, 20 Agustus 2010 01:06
RUMAH Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Imanuddin, Pangkalan Bun berencana menambah tenaga ahli atau dokter spesialis.
Menurut Direktur RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun Suyuti Syamsul, penambahan dokter spesialis itu dibarengi dengan pembangun empat poliklinik baru di luar enam poliklinik yang sudah ada, dengan dilengkapi berbagai peralatan memadai.
Keempat poliklinik baru itu meliputi spesialis penyakit telinga, hidung, dan tenggorok (THT), anestesi, patologi, serta radiologi.
Sedangkan enam poliklinik yang sudah ada meliputi spesialis penyakit dalam, bedah, kebidanan, anak, syaraf, dan mata. “Untuk THT sudah ada sejak beberapa bulan lalu, sedangkan tiga poliklinik yang lain sedang dalam proses, tapi dapat dipastikan dalam tahun ini sudah ada,” akunya.
Hanya, lanjut dia, meski sudah bisa difungsikan beberapa poliklinik masih terkendala peralatan medis.
“Sementara ini, kita memang masih terkendala dengan peralatan medis yang tersedia, meskipun demikian kita tetap usahakan karena setiap tahun juga selalu ada pengadaan untuk penambahan maupun pergantian alat medis yang rusak.”
Dia berharap,masyarakat Kobar maupun dari daerah lain yang mengalami permasalahan kesehatan terkait 10 penyakit itu bisa berobat ke RSUD Imanuddin dan tidak perlu melakukan rujukan ke rumah sakit lain.
Sumber : http://borneonews.co.id/news/kobar/
Jumat, 20 Agustus 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar