Komunitas Blogger Kotawaringin Barat

Islamic Calendar

Islamic Widget

Minggu, 15 Agustus 2010

Pasar Wadai di Pangkalan Bun Semarak

Keberadaan pasar wadai yang didirikan Forum Pahari Tabela Mendawai (FPTM) menambah semarak keberadaan pusat jajanan khusus ramadan di kota Pangkalan Bun. Dengan lokasi dipinggir Jl. Pangeran Antasari Kelurahan Mendawai, pasar wadai ini pun memberi kemudahan dan keringkasan dalam hal transaksi jual beli.

“ Sesuai dengan tujuan FPTM, kita punya misi sosial memudahkan dan memperdayakan masyarakat. Caranya lewat pasar wadai ini,” ujar salah seorang Presidium FPTM Erdi Hidayat.

Erdi menjelaskan bahwa sebenarnya ada pesan tersirat dari pembangunan pasar wadai di Kelurahan Mendawai yang belum pernah ada pada tahun-tahun sebelumnya ini, yakni sebagai upaya memotivasi masyarakat untuk menyambut ramadan dengan penuh suka cita.

“ Dengan didirikannya pasar wadai di Mendawai yang tahun sebelumnya tidak ada ini, pasti akan memberikan pesan moral yang tersirat. Semoga ramadan ini semakin indah dan penuh semangat.” ujarnya.

Pendirian pasar wadai ini juga dimaksudkan sebagai salah satu bentuk kepedulian dalam menghidupkan perekonomian masyarakat di kawasan Kelurahan Mendawai sendiri.

“ Semoga saja dengan datangnya ramadan yang merupakan bulan penuh berkah, akan memberikan berkah pula bagi ekomoni masyarakat di Mendawai dan ekonomi warga Kobar pada umumnya,” ujar Presidium FPTM lainnya Maslipansyah.

Jumlah lapak yang dibangun sebanyak 25 stand diperuntukan bagi masyarakat Mendawai khususnya dan masyarakat Pangkalan Bun pada umumnya sehingga bebas siapapun boleh mendaftar, asalkan cepat. “Harapan kita pasar ini dapat menjadi even tahunan, dan lebih memperdayakan masyarakat Kobar dalam industri panganan rumahan, serta sebagai wujud nyata kiprah FPTM dalam ikut membangun masyarakat Kobar,” ujar Maslipansyah. ( Sumber Radar Sampit, 13/08/10).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar