Komunitas Blogger Kotawaringin Barat

Islamic Calendar

Islamic Widget

Minggu, 15 Agustus 2010

BK akan Selidiki Beberapa Nama Anggota Dewan yang Diindikasikan Kurang Disiplin

Kotawaringin Barat
Sabtu, 14 Agustus 2010 00:12
BEBERAPA nama anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotawaringin Barat (Kobar) yang diindikasikan telah melakukan pelanggaran disiplin telah diserahkan ke Badan Kehormatan (BK) yang baru dibentuk dan disahkan.
Ketua DPRD Kobar Subahagio, mengatakan nantinya BK yang akan melakukan penyelidikan lebih lanjut tentang indikasi tersebut.
"Jika terbukti benar akan ada teguran yang ditujukan pada anggota dewan yang kurang tertib dan disiplin," katanya kemarin.
Tugas BK antara lain memang menjadi semacam badan pengawas disiplin anggota dewan. Cara kerjanya bisa atas temuan sendiri, laporan fraksi, mau pun dari masyarakat.
"Kami juga tidak akan menutup mata jika ada laporan terkait anggota Dewan yang tidak sesuai dengan tugasnya. Dari mana pun laporannya akan ditindaklanjuti. Kalau terbukti benar baru diberi teguran," tegas Subahagio.
Dia berharap dengan terbentuknya BK, maka kinerja dewan sebagai wakil dari masyarakat bisa lebih maksimal.
Belakangan memang muncul banyak berita yang menyentil ketidak disiplinan anggota dewan. Mantan anggota DPRD Komisi C Kobar Aminullah mengaku sangat prihatin.
Dia berharap BK bisa menjadi semacam mercusuar yang berfungsi mengarahkan anggota DPRD.
"Sudah seharusnya sebagai wakil rakyat anggota dewan bekerja maksimal dan bertanggungjawab–. Mereka juga wajib memberi contoh pada masyarakat," tukasnya.

Sumber : http://borneonews.co.id/news/kobar/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar