Ikuti Lomba Fotografi Hari Konservasi Alam
Menyambut Hari Konservasi Alam Nasional yang jatuh pada Selasa (10/8), Balai Taman Nasional Tanjung Puting (TNTP) Kobar mengadakan lomba fotografi bertajuk "Tanjung Puting Landscape and Wildlife Photo Contest" mengangkat tema lingkungan hidup dan human interest.
Ajang yang digelar Minggu (8/8) kemarin diikuti oleh 30 peserta. Menurut Ketua Panitia Penyelenggara Toto Sutiyoso, ajang ini dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap, konservasi.
Selain itu juga sebagai sarana promosi TNTP kemasyarakat luas. Selaku ketua panitia lomba foto, ia mengharapkan agar dengan foto yang dihasilkan peserta masyarakat lebih tergugah untuk melestarikan alam dan lingkungan.
"seluruh hasil foto peserta akan dipamerkan dibalai TNTP Kobar. Sedangkan pemenang lomba, akan kami ikutkan pada lomba foto yang diadakan Departemen Kehutanan Pusat. Perlu diingat seluruh peserta dalam lomba ini tidak dipungut uang pendaftaran alias gratis dan terdapat hadiah yang cukup menarik yang diberikan kepada pemenang," jelasnya.
peserta lomba kemarin berangkat dari Pelabuhan Kumai sekitar pukul 05.30 WIB dengan menggunakan perahu guna dibawa ke TNTP. Lokasi yang menjadi fokus utama lomba ini adalah areal TNTP. Selama sehari peserta diberi kesempatan untuk mengabadikan keindahan alam taman nasional tersebut. Foto yang dilombakan berkategori landskap, keanekaragaman hayati serta human interest.
"Kami berharap peserta dapat mengeksplorasi keindahan alam yang dapat menggugah minat masyarakat untuk melestarikan alam dan lingkungan," jelasnya.
Menurutnya TNTP adalah aset berharga yang dimiliki Kobar. Diharapkan masyarakat luas lebih mencintai taman nasional tesebut. Selain bisa mendatangkan devisa bagi kabupaten Kobar, TNTP juga telah mengharumkan nama Indonesia di mancanegara karena sudah terkenal dengan satwa endemisnya yaitu orangutan. (Sumber: Radar Sampit, 9 Agustus 2010)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar