Komunitas Blogger Kotawaringin Barat

Islamic Calendar

Islamic Widget

Senin, 21 Juni 2010

Tingkatkan Good Governance

Humas Press Release

Dalam rangka mewujudkan Tata Pemerintahan yang baik (Good Governance) di jajaran Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat sebagai pelaksanaan amanah Undang-Undang No. 28 Tahun 1999, Undang-undang No. 21 Tahun 2001 dan Intruksi Presiden RI No. 5 Tahun 2004, segenap aparatur pemerintah dituntut bersikap profesional dan dinamis dalam menghadapi setiap tantangan serta tidak diskriminatif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Oleh karena itu, Pegawai Negeri Sipil sebagai aparatur pemerintah harus mempunyai budaya malu yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan disiplin aparatur pemerintah daerah. Selain itu Pegawai Negeri Sipil dituntuk untuk senantiasa memperhatikan keinginan dan aspirasi seluruh rakyat, siap sedia menghadapi segala macam tantangan yang ada di lapangan serta harus mampu berbuat maksimal untuk memecahkan setiap persoalan yang dihadapi dengan memanfaatkan peluang dan sumber daya yang ada. Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Kotawaringin Barat Dr. H. Ujang Iskandar, ST, M.Si yang diwakili oleh Wakil Bupati Drs. H. Sukirman pada Apel Kesadaran Nasional yang dilaksanakan pada hari ini (Kamis,17/06/2010) di lapangan Setda Kobar.
Dalam kesempatan tersebut juga disampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Kobar pada umumnya dan seluruh Pegawai Negeri Sipil Kabupaten Kotawaringin Barat pada khususnya yang telah berpartisipasi aktif dalam kegiatan Pemilukada yang telah dilaksanakan pada 5 Juni 2010 lalu. Sebagaimana telah diketahui, beberapa waktu lalu masyarakat telah melaksanakan suatu tahapan penting dalam perjalanan sejarah Kabupaten Kotawaringin Barat, yaitu melaksanakan Pemilihan Umun Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pemilukada). Kepada segenap Pegawai Negeri Sipil Kabupaten Kotawaringin Barat agar dapat menyikapi hasil Pemilukada ini dengan arif dan bijaksana sambil menunggu penetapan keputusan resmi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kotawaringin Barat.

Menanggapi perolehan penghargaan Adipura yang ke 4 kalinya secara berturut-turut, Bupati yang diwakili oleh Wakil Bupati Drs. H. Sukirman menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi dalam mewujudkan Kabupaten Kotawaringin Barat sebagai Kota Manis yang seutuhnya. Penghargaan Adipura Kategori Kota Kecil Terbersih Tingkat Nasional ini bukanlah keberhasilan pemerintah daerah semata melainkan merupakan penghargaan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Kotawaringin Barat.
Menutup sambutannya, Bupati yang diwakili oleh Wakil Bupati Drs. H. Sukirman menghimbau agar seluruh Pegawai Negeri Sipil di Kabupaten Kotawaringin Barat umumnya dan di jajaran Sekretariat Daerah pada khususnya agar dapat melaksanakan tugas sebaik-baiknya secara ikhlas lahir dan batin sesuai amanah yang diberikan masyarakat. Meningkatkan pelayanan prima yang sebaik-baiknya kepada seluruh masyarakat demi terwujudnya Tata Pemerintahan Yang Baik serta kesejahteraan masyarakat Kotawaringin Barat. (Christian Ribut/17/6/10)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar