Komunitas Blogger Kotawaringin Barat

Islamic Calendar

Islamic Widget

Kamis, 25 Juli 2013

Amankan Lebaran, Polda Kerahkan 4.000 Personil

Untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) menjelang dan pasca lebaran. Polda Kalteng mengerahkan kekuatan penuh.
Sebanyak empat ribu lebih personil akan diterjunkan untuk pengamanan hari raya idul fitri tahun ini. Hal ini diungkapkan Kapolda Kalteng Brigjen Pol Djoko Mukti Haryono saat kunjungan kerja ke Polres Kotawaringn Barat (Kobar) kemarin (20/7).
Jika ada Polres yang meminta untuk di back-up, kata Djoko, Polda siap mengirimkan pasukannya. Jika masih kuranglagi, TNI juga siap mem-back-up.
Beberapa daerah yang dianggap rawan diantaranya kawasan pelabuhan dan bandar udara. Selain itu, di tempat-tempat keramaian seperti pasar juga menjadi perhatian tersendiri.
“Untuk jalan-jalan yang rusak itu juga kita anggap rawan, kita minta supaya diperbaiki supaya bisa dilewati, Baik jalan Palangka Raya ke arah Sampit, kemudian Sampit-Pangkalan Bun,” ungkapnya.
Mengenai tingkat kriminalitas di Kalteng, kata Kapolda, saat ini relatif aman. Ia meminta penanganan tindak kriminal agar disesuaikan denagn daerah masing-masing dan situasi di lapangan. Jika memang kondisinya membahayakan dan memerlukan tindakan tegas, maka diperbolehkan menggunakan protap tembak di tempat.
Dalam kunjungan kerja (kuker) pertama kali ke Polres Kobar, Kapolda mendarat di Bandara Iskandar Pangkalan Bun sekitar pukul 11.00 WIB. Seperti lainnya, kedatangan Kapolda Kalteng disambut dengan tradisi adat Kesultanan Kutawaringin yang dipimpin oleh pangeran Muasdjidinsyah. (Sumber Radar Sampit, 21 Juli 2013)

1 komentar: