Jelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2013, tiket pesawat jurusan
Pangkalan Bun ke sejumlah daerah di Jawa ludes dibooking pembeli.
Sejumlah agen bahkan tidak melayani penjualan tiket untuk jadwal
penerbangan hingga tahun baru.
“Yang dari sini ke Jawa penuh, tapi
yang dari Jawa ke sini tidak begitu banyak,” ungkap Rofiq, pemilik agen
tiket pesawat PT Jaya Maximal Pangkalan Bun, kemarin, (20/12).
Menurutnya, terjadi lonjakan penumpang hampir 100 persen dari hari-hari
biasa. Tiket penerbangan ke sejumlah daerah di Jawa seperti Semarang,
Surabaya dan Jakarta, hingga tahun baru sudah habis terboking.
Peningkatan jumlah penumpang tersebut juga berpengaruh terhadap
harga tiket. Menurut Rofik, untuk harga tiket Pangkalan Bun – Jakarta
maksimal mencapai Rp. 1,155 juta, Pangkalan Bun – Surabaya Rp 1.043
juta, dan Pangkalan Bun – Semarang harga tertinggi mencapai Rp. 937.000.
Yang
paling banyak mengalami lonjakan adalah penumpang ke Jakarta.
Ditengarai merupakan karyawan-karyawan perkebunan kelapa sawit yang
hendak berlibur ke kampung halaman dengan membawa keluarganya. “Selain
ada yang memang ke Jakarta, banyak yang ke Medan, Pelembang dan
daerah-daerah lain,” ujarnya. Jakarta menjadi tempat transit mereka.
Sementara
itu berdasarkan pantrauan di Bandara Iskandar Pangkalan Bun, situasi
bandara terlihat mulai ramai. Menurut salah seorang petugas Bandara
kondisi tersebut baru terjadi sekitar dua hari lalu. “Kalau
penerbangannya ke Semarang dua kali (sehari). Jakarta dua kali, dan
Surabaya yang hanya sekali dalam sehari,” ujar petugas tadi. (Sumber
Radar Sampit, 21 Desember 2012).
Selasa, 25 Desember 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar