Komunitas Blogger Kotawaringin Barat

Islamic Calendar

Islamic Widget

Senin, 05 Agustus 2013

Sebelum Beli Kue, Cek Tanggal Kedaluwarsa

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Kotawaringin Barat Jahotler Lumban Goal menghimbau agar masyarakat lebih berhati-hati membeli makanan, terutama makanan dalam kemasan yang kadaluwarsa dan ilegal. Semakin meningkatnya kebutuhan makanan untuk persiapan Idul Fitri sering dimanfaatkan oknum-oknum tak bertanggung jawab untuk mengambil keuntungan sepihak.
“Masyarakat harus lebih cerdas dan ekstra hati-hati dalam membeli berbagai produk makanan dan minuman untuk kebutuhan Idul Fitri. Jangan sampai terjebak membeli barang kadaluwarsa, pastikan segel dan lebel tanggalnya belum melewati batas pemakaian,” ujar Jahotler kemarin.
Menurutnya kebutuhan makanan meningkat drastis menjelang lebaran, baik itu berupa kebutuhan pokok maupun makanan kecil berupa kue ataupun makanan ringan untuk hidangan.
“Jangan hanya kerena murah lantas dibeli dan diborong. Pastikan kondisi fisik, cek label dan segel barang yang akan dibeli. Kalau memang limit dan segel masih bagus, berarti aman untuk dikonsumsi,” imbuhnya.
Selain makanan dan minuman kadaluwarsa, Jahotler juga mengharapkan masyarakat Kobar untuk mewaspadai makanan yang mengandung formalin dan boraks serta zat kimia lainnya yang berbahaya bagi kesehatan.
Pemantauan koran ini di pasar karang Mulya Pangkalan Banteng, terlihat pedagang makanan musiman mulai menggelar dagangannya berupa aneka cemilan dan roti dalam kemasan yang terjangkau. Sudarti salah satu pedagang mengatakan, semua produk makanan yang dijualnya layak untuk dikonsumsi karena buatan sendiri. Ia memesankan makanan tersebut ke produsennya. Menurutnya praktek curang pedagang yang menjual makanan kadaluwarsa malah bisa mematikan pasaran produk jualan mereka sendiri.
“Sebagian kita datangkan dari Jawa, dan untuk yang kita kemas sendiri kita langsung survei dengan mendatangkan pembuatnya sehingga kita tahu kualitas makanan yang kita pesan,” ujarnya. (Sumber Radar Sampit, 02 Agustus 2013)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar